ASUS TUF Gaming F15 , Laptop Gaming dengan Harga Ekonomis
ASUS Seri TUF selalu berupaya menyuguhkan laptop gaming atau laptop kencang dengan performa tinggi dengan harga yang relatif murah, jika dibandingkan dengan seri ASUS ROG tentunya. Kali ini, kami kedatangan unit review ASUS TUF Gaming F15 (FX507), yang membawa beberapa peningkatan spesifikasi
Laptop Asus TUF Gaming F15 tersebut dapat mendukung pekerjaan dan hiburan seperti bermain game karena telah dilengkapi fitur dan spesifikasi yang canggih.
Perangkat ini hadir dengan Core i7 generasi 12 terbaru yang jauh lebih kencang, GeForce RTX seri 3000 terbaru, RAM 16GB, dan bahkan sudah punya thunderbolt 4. Semua ini dipaketkan dengan harga kisaran Rp. 19 jutaan.
Desain
ASUS TUF Gaming F15 (FX507) membawa Form Factor Clamshell/Laptop klasik dengan material Polikarbonat. Ini masih mirip seperti ASUS TUF DASH yang pernah kami review sebelumnya.
Di bagian belakang layar terdapat logo tepatnya di tengah body terdapat Logo TUF yang cukup besar, membuat laptop ini terlihat simple tapi tetap elegan. Ada 2 warna yang tersedia, yakni Mecha Gray dan Jaeger Gray.
Untuk ukurannya ASUS telah mendesain ulang dan secara keseluruhan model ini lebih kecil 4.5% disbanding model tahun sebelumnya. secara presisi, perangkat ini memiliki dimensi panjang 35,4 cm dan lebar 25,1 cm. Sementara untuk tebalnya, sisi di 2,49 cm.
Seperti laptop gaming pada umumnya, laptop ini memiliki bobot yang cukup standar di 2,2 Kg. Ditambah dengan adaptor charger dengan bobot 400 gram, total yang akan diangkut pengguna yaitu sebesar 2,6 kg.
Display
Beralih ke Display, perangkat ini memiliki layar berukuran 15.6 inci dengan resolusi Full HD (1920 x 1080p). Panel yang digunakan yaitu 45% NTSC dengan tingkat kecerahan 250 nits. Layar ini juga sudah mengusung refresh rate yang tinggi untuk sebuah laptop gaming yaitu 144Hz.
Layar ini juga sudah menggunakan lapisan Anti-Glare yang membuatnya nyaman digunakan tanpa ada pantulan cahaya/bayangan. Bezelnya mengusung desain Nano-Edge Display dimana bingkai layar kanan-kiri yang tipis dan bingkai atas sedikit agak tebal dengan adanya kamera 720p30 fps.
Untuk aspek audio, perangkat ini dibekali dengan 2x 2W Speaker Stereo yang terletak di bawah kanan-kiri laptop. Terdapat software DTS:X Ultra untuk mengatur preset audio. Kualitas audio yang ditawarkan cukup mumpuni dan lantang untuk aktivtas gaming pengguna.
Layout
Desain dan layout keyboardnya tampak khas untuk perangkat ASUS TUF Gaming. Keyboard dilengkapi dengan tombol numpad di sisi kanan. Tombol ASDW berwarna putih-transparan untuk membedakan dengan tombol lainnya.
Key-press lifetime diklaim hingga 20 juta kali ketikan. Backlit RGB dengan warna yang dapat dikonfigurasi melalui software Armoury Crate. Backlit memiliki 3 tingkat kecerahan warna.
Sedangkan untuk touchpad terletak melebar ke kanan dari space-bar. Terdapat tombol khusus untuk klik kanan dan kiri. Touchpad mendukung windows precision driver.
Performa
Spesifikasi merupakan jantung dari sebuah laptop dan juga hal yang paling pertama dilihat sebelum seseorang membeli laptop gaming. Tentunya terdapat beberapa alasan kenapa sebuah laptop gaming bisa laku dipasaran, mulai dari harga yang terjangkau, spesifikasi yang ditawarkan, dan juga fitur menarik yang disematkan dalam laptop tersebut.
TUF Gaming F15 yang penulis coba dibekali dengan spesifikasi prosesor Intel Core i7-12700H yang memiliki 14-core dan 20-thread dengan kecepatan standar 2,5GHz dan TurboBoost hingga 4,7GHz. Intel Core H-Series sendiri merupakan lini prosesor dari Intel yang ditujukan bagi laptop gaming yang membutukan performa terbaik untuk bermain game. Karena digunakan untuk bermain game, tentu daya yang dibutuhkan (TDP) sedikit lebih besar, yakni dimulai dari 45W atau lebih, tergantung dengan kebutuhan dan performa yang diinginkan.
Untuk kebutuhan grafis, laptop ini juga ditenagai oleh GPU Intel UHD Graphics Iris Xe 10 nm yang ditandemkan grafis diskrit NVIDIA GeForce RTX 3070 8 GB VRAM. GPU Intel UHD Graphics Iris Xe memiliki kecepatan 300 – 1400MHz. Hadirnya dua GPU ini sangat bisa memenuhi kebutuhan penggunaan sehari-hari atau bermain game kelas berat sekalipun.
Untuk menyandingkan CPU dan GPU tersebut, laptop gaming TUF Gaming F15 juga turut didukung oleh memori RAM sebesar 16 GB jenis DDR5-4800MHz. Asyiknya, pengguna juga dapat menambah atau upgrade RAM laptop gaming ini hingga maksimal 32 GB.
Untuk sektor penyimpanan, TUF Gaming F15 mengandalkan SSD (Solid State Drive) M.2 PCIe 3.0 x4 berkapasitas 1TB. Penggunaan media SSD ini menawarkan kecepatan transfer rate yang tinggi guna mendongkrak performa keseluruhan, serta hemat konsumsi daya.
Spesifikasi
2022 ASUS TUF Gaming F15 FX507ZM |
|
Menampilkan | Panel 15,6 inci, 16:9, non-sentuh, matte, Chi Mei CMN1540 QHD 2560 x 1440 px IPS, 165 Hz dengan 100% DCI-P3 |
Prosesor | Intel generasi ke-12 Alder Lake Core i7-12700H, 6PC+8Ec/20T |
Video | Laptop Iris Xe + Nvidia GeForce RTX 3060 6GB (hingga 140W dengan Dynamic Boost) dengan MUX dan Adaptive Sync (tidak ada GSync di layar internal) |
Penyimpanan | RAM 16 GB DDR5-4800 – hingga 64 GB (2x DIMM) |
Penyimpanan | SSD 1 TB (Samsung PM991A) – slot 2x M.2 PCIe gen4 |
Konektivitas | WiFi 6 (Mediatek MT7921) 2×2 dengan Bluetooth 5.2, Gigabit LAN (Realtek RTL8168) |
Pelabuhan | 2x USB-A 3.2 gen1, 1x USB-C gen2 dengan data, 1x USB-C gen2 dengan video, data, HDMI 2.0b, LAN, headphone & mikrofon, Kunci |
Baterai | Adaptor daya 90Wh, 240 W |
Ukuran | 354 mm atau 13,93” (p) x 251 mm atau 10,19 (d) x 24,9 mm atau 0,98” (h) |
Berat | Bata listrik dan kabel 2,07 kg (4,56 lbs), 0,7 kg (1,55 lbs), versi UE |
Ekstra | keyboard backlit RGB zona tunggal kubah karet dengan Papan Angka, speaker ganda, webcam HD |