5 Keyboard Gaming Terbaik dengan Segudang Fitur

5 Keyboard Gaming Terbaik dengan Segudang Fitur

Keyboard Gaming Terbaik – Keyboard gaming di ciptakan dengan tujuan untuk memperoleh pengalaman yang lebih baik ketika bermain game di PC. Umumnya sebuah keyboard gaming di desain sangat tangguh dan di lengkapi dengan teknologi mekanik meski beberapa di antaranya masih ada yang menggunakan teknologi standar.

Untuk orang-orang yang sangat memperhatikan performa dan ketangguhan dari berbagai sisi tentu mechanical keyboard menjadi pilihan terbaik. Di mana keyboard jenis ini memiliki ketahanan yang jauh lebih baik daripada keyboard membrane. Tak heran jika gamers lebih banyak memilih menggunakan mechanical keyboard karena lebih awet dan tahan lama. Di artikel ini kami memiliki rekomendasi keyboard gaming terbaik yang mungkin bisa menambah pengalamman bermain game kamu jadi lebih menyenangkan.

Rekomendasi Keyboard Gaming Terbaik

Sampai saat ini ada puluhan brand keyboard gaming yang beredar di pasaran dan pastinya memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing. Rekomendasi keyboard gaming terbaik di bawah ini berasal dari brand populer seperti Logitech dan Corsair sehingga kamu tak perlu ragu dengan kualitasnya.

Logitech G310 Atlas Dawn

Logitech G310 Atlas Dawn merupakan salah satu keyboard gaming dari Logitech yang sudah di gunakan oleh para gamers profesional dari berbagai negara. Menggunakan teknologi mekanikan TKL yang mampu memfasilitasi keutuhan permainan dengan mobilitas tinggi. Tak lupa juga lampu LED berwarna bitu yang semakin menambah kesan elegan dan mewah pada keyboard ini. Krunggulan dari keyboard ini terletak pada keycap nya yang berbentuk cekung sehingga terasa pas di jari. Backlight yang bisa di atur sesuka hati memberikan kesan fleksibel ketika di gunakan pada ruangan minim cahaya.

SteelSeries Apex 350

Keyboard gaming terbaik dari SteelSeries ini memiliki ukuran yang lebih besar dari keyboard pada umumnya. Menggunakan teknik rubberdome switch sehingga mampu meredam suara ketika menekan tombol secara cepat dan berulang. Tak hanya itu saja SteelSeries Apex 350 ini juga di lengkapi dengan LED RGB 16,8 juta warna yang bisa di sesuaikan dengan berbagai zina penerangan. Keycaps dari keyboard ini memiliki jarak yang cukup jauh sehingga bisa menambah tingkat akurasi pencetan. Keyboard ini tak hanya ideal untuk kebutuhan bermain game saja melainkan juga untuk aktivitas pengetikan.

Ducky Shine 5

Ducky Shine 5 adalah mechanical gaming keyboard yang mengusung desain matte dengan bahan plastik berkualitas tinggi. Keunggulan dari keyboard ini adalah adanya lampu LED RGB dengan beragam warna dan bisa di kustomisasi sesuka hati. Tak sampai di situ saja, keyboard ini juga menggunakan switch Cherry MX Brown yang mampu memberikan tingkat responsivitas jauh lebih baik. Terdapat pula fitur peredam suara yang membuat kamu dan orang yang ada di sekitarmu tidak akan terganggu oleh suara tombol-tombol yang di tekan.

Corsair Vengeance K70 RGB

Corsair Vengeance K70 RGB menjadi salah satu keyboard gaming terbaik di dunia dengan harga yang jauh lebih terjangkau di kelasnya. Keyboard yang satu ini berjenis mekanikan yang mengusung konsep driver dengan banyak fungsi. Tak sampai di situ saja, keyboard ini juga memiliki daya tahan yang sangat tangguh karena menggunakan switch Cherry MX Red. Keyboard gaming dari Corsair ini sangat cocok untuk di ajak bermain game action yang membutuhkan banyak fungsi tombol secara bersamaa.

Asus ROG Claymore

Nah, inilah keyboar gaming sesungguhnya yang memiliki segudang fitur di dalamnya mulai dari pengaturan tombol, sinkronisasi, makro dal lampu LED RGB. Fitur LED RGB yang ada di keyboard ini siap memanjakan matu kamu dengan berbagai konsep yang bisa di atur tingkat kecerahannya. Di persenjatai dengan switch Cherry MX yang memiliki durabilitas tinggi sehingga lebih awet ketika di gunakan. Keyboard gaming ini di desain dengan tampilan futuristik yang elegan sehingga akan memberikan kesan mewah.

Nah, itulah rekomendasi kami untuk keyboard gaming terbaik dengan segudang fitur di dalamnya. Dengan menggunakan salah satu keyboard di atas membuat aktivitas bermain game di PC menjadi lebih menyenangkan.

 

You might also like